Beranda Ogan Kemering Ilir Rembuk Stunting dan Musdes RKPDes Rumusan Kebijakan Pembangunan Bagi Desa

Rembuk Stunting dan Musdes RKPDes Rumusan Kebijakan Pembangunan Bagi Desa

26
0

OGAN KOMERING ILIR, KITOUPDATE.COM – Menindak lanjuti Intruksi pemerintah kecamatan Kajuara terkait Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa untuk Tahun Anggaran 2026, Pemerintah Desa Batu Ampar menggelar Musyawarah Desa (Musdes) Rembuk Stunting Tahun 2025 yang dirangkaikan dengan penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Tahun 2026 yang bertempat di kantor Desa Batu Ampar.

Acara ini sendiri dihadiri langsung oleh Camat SP Padang, Indra Husin, E.Sos,.M.Si, Sekretaris Camat SP Padang, Ika Yusa Putra, SE, Kasi PMD Kecamatan SP Padang, Ali Antoni beserta unsur kecamatan SP Padang lainnya, Babinkamtibmas Desa Batu Ampar, Babinsa, Kepala Desa Batu Ampar beserta perangkat desa, BPD Desa Batu Ampar beserta anggota,bidan desa,kader KPM,kader posyandu, Karang Taruna serta masyarakat Desa Batu Ampar.

Kepala Desa Batu Ampar, M. Syukri dalam sambutannya mengatakan bahwa Kegiatan ini merupakan bagian penting dari upaya pencegahan dan penanganan stunting yang terintegrasi dalam perencanaan pembangunan desa.

“Masalah stunting bukan hanya persoalan kesehatan, melainkan menyangkut masa depan generasi desa dan untuk Mencegah Stunting didesa perlunya kerja sama semua Pihak baik dari Pemerintah Desa, tenaga kesehatan, dan tokoh masyarakat yang ada” ujar Kades Syukri. Senin (03/11/2025).

Lebih lanjut Syukri menjelaskan bahwa terkait arah pembangunan desa Batu Ampar Tahun Anggaran 2026 haruslah mengacu pada ketentuan pemerintah dan mendahulukan aspirasi dan kepentingan masyarakat banyak.

“Tahun 2026 ini akan menjadi tantangan tersendiri bagi setiap desa, akan tetapi hal tersebut tidaklah menyurutkan semangat kita untuk terus membangun desa ini dan sesuai amanah yang telah diberikan oleh bapak Bupati OKI, H. Muchendi, bahwa pembangunan di desa harus mendahulukan kepentingan masyarakat banyak dalam skala prioritas dan wajib dalam pelaksanaannya nanti tidak melenceng dari RPJMDes 2021-2029 yang telah kita susun sebelumnya” jelas Kades Syukri.

Sementara itu di tempat yang sama Camat SP Padang, Indra Husin, S.Sos,.M.Si, mengapresiasi atas dilaksanakannya Musdes dan Rembuk Stunting tingkat Desa Batu Ampar ini dan merupakan salah usaha satu agenda penting bagi Desa.

“Seluruh desa dalam Kecamatan SP Padang pada penghujung tahun 2025 ini telah banyak yang melaksanakan Musdes dan Rembuk Stunting mengingat kegiatan ini merupakan agenda penting dan besar bagi desa yang menentukan arah kebijakan bagi desa dalam menentukan arah pembangunan di desa” terang Indra.

Ia pun berharap dengan adanya keterlibatan aktiv dari seluruh masyarakat desa Batu Ampar ini dapat merumuskan yang terbaik dalam hal pembangunan bagi desa Batu Ampar itu sendiri.

“Kami sangat mengapresiasi atas apa yang telah dilaksanakan oleh Pemerintah Desa Batu Ampar ini dan ini sudah sesuai prosedur yang mana dalam pelaksanaan Musdes harus melibatkan keaktifan masyarakat dan mengedepankan asas keterbukaan dan semoga dengan adanya Musdes ini dapat memberikan perubahan yang positif bagi pembangunan desa Batu Ampar di tahun 2026 nanti” harap Indra.

Setelah berbagai kata sambutan dan acara pembukaan acara selanjutnya dilanjutkan dengan pemberian materi terkait stunting oleh Koordinator Lapangan Balai Penyuluhan KB (Koorlap KB), Nuril Komari, S.Sos, setelah itu dilanjutkan dengan pengarahan dari Kasi PMD Kecamatan SP Padang, Ali Antoni yang membimbing KPM dan Bidan Desa Batu Ampar dalam pelaksanaan Rembuk Stunting. Dalam rembuk stunting kali ini didapatkan beberapa usulan dari kader posyandu, dasawisma, PKK, TPA dan pengurus PAUD, yang nantinya akan diintegrasikan dengan pembangunan di desa Batu Ampar pada tahun 2026.

Setelah rembuk stunting, kegiatan dilanjutkan dengan Musyawarah Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Tahun 2026. Dalam forum musyawarah ini, BPD dan masyarakat bersama perangkat desa membahas dan menyusun prioritas program serta kegiatan pembangunan desa untuk tahun anggaran 2026, termasuk program yang mendukung penanggulangan stunting secara berkelanjutan.

Ketua BPD Desa Batu Ampar, Haris Munandar beserta anggota BPD lainnya selaku penanggung jawab pelaksanaan Musdes ini memimpin langsung kegiatan dan dalam sambutannya ia mengatakan bahwa pelaksanaan Musdes RKPDes tahun anggaran 2026 merupakan wujud rasa kebersamaan dari semua elemen masyarakat Desa Batu Ampar.

“Musyawarah Desa RKPDes ini merupakan bentuk sinergi kita bersama dalam menentukan arah kebijakan pembangunan desa tahun 2026 nanti dan ini semua perlu masukan dan aspirasi dari seluruh lapisan masyarakat yang ada di Desa Batu Ampar” tegas Haris Munandar.

Musyawarah Desa (Musdes) Rembuk Stunting dan Penyusunan RKPDES Tahun 2026 di Desa Batu Ampar telah berjalan dengan lancar, partisipatif, dan penuh semangat kebersamaan.

Melalui kegiatan ini, seluruh elemen masyarakat berhasil menyepakati langkah-langkah strategis dalam percepatan penanganan stunting yang akan diintegrasikan ke dalam program kerja desa.Selain itu, berbagai usulan pembangunan yang muncul dari masyarakat telah dicatat dan diprioritaskan berdasarkan kebutuhan nyata dan urgensi.

“Hasil Musdes ini menjadi fondasi penting dalam menyusun RKPDES yang responsif terhadap permasalahan di desa, terutama dalam bidang kesehatan, pendidikan, infrastruktur, serta pemberdayaan ekonomi akan tetapi tetap memprioritaskan aspirasi yang memang masuk dalam kategori skala prioritas desa dan hal tersebut memanglah harus mementingkan dan bermanfaat bagi seluruh masyarakat” pungkas Haris Munandar. (Hendri)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini